Our Product
Side Stream Filter
Hyrotech side stream filter salah satu system yang sangat penting untuk mengoptimalkan proses pengolahan air pada cooling tower. Dengan menggunakan peralatan ini, Anda dapat menyaring partikel halus sampai 50 mikron dalam suplai air pada sistem, yang merupakan penyebab utama dari banyak masalah pada cooling tower. Partikel ultra halus ini bila dibiarkan dapat menyumbat cooling tower, chiller atau mesin anda yang lain setelah output dari cooling tower, mengganggu pertukaran panas, merusak keefektifan perawatan kimia cooling tower, dan menyebabkan peningkatan pertumbuhan lumut.
Hyrotech Side stream filter terdiri dari 2 metode sistem yaitu sand filter yang dapat dibackwash. Sedangkan kapasitasnya atau ukurannya tergantung dari total flow cooling water system dan self cleaning system yang terdiri dari 2 seri: V series dan H series. Hyrotech side stream filter sistem pengoperasian terdiri dari 3 mode: berdasarkan sistem manual, berdasarkan waktu dan berdasarkan perbedaan tekanan yaitu Saat lubang pipa menjadi lebih kecil, maka akan lebih banyak energi diperlukan untuk memompa volume air yang sama. Efek pemompaan air kotor melalui sistem perpipaan meliputi penumpukan kerak yang berlebihan, pengendapan kontaminan, dan peralatan yang tersumbat/kotor yang semuanya berkontribusi pada kinerja pompa yang boros energi. Persentase air yang dilalui side stream filter (5-10%) dari volume air pendingin yang bersirkulasi mengalir melalui loop air, mengurangi beban keseluruhan padatan. Loop ini kemudian melewati sistem filtrasi.
Contact
- Komplek Ruko Mutiara Palem Blok D8 no.57 Jalan Kamal Raya, Outering Road Cengkareng Timur, Jakarta Barat 11730
-
021 5435 0636
021 5435 0637 - jsiwatertreatment@gmail.com