Our Product
Hyrotech Ultrafiltrasi (UF)
Merupakan filter membran yang memiliki pori pori 0,01 mikron. Filter ini mampu menghilangkan partikel, kekeruhan, TSS, organic dan bakteri virus. Output keluaran dari membran ini merupakan standar air bersih. Filter ini tidak bisa menurunkan TDS, garam dan kerak. Biasanya sebagai input prefilter untuk Nanofiltrasi atau Reverse osmosis. Membran ultrafiltrasi memiliki bahan PVDF (Polyvinylidene fluoride), PAN (polyacrilonitrile), PES (Polyethersulfone). Dimana aplikasi penggunaannya disesuaikan kebutuhan dan air yang akan diolah. Filter UF cocok sebagai pre filter untuk mengolah air RO, air minum, air industry, air laboratorium, air medis.
Untuk penggunaan water recycle yang bersumber dari effluent STP, atau air sungai, Air danau biasanya kami menggunakan membran ultrafiltrasi. Kami juga melakukan BOO (Build-Own-Operate) dan BOT (Build-Operate-Transfer) sehingga anda tidak perlu investasi awal.
Membran yg digunakan HYROTECH UF adalah modul membran serat berongga ultrafiltrasi yang efektif mengurangi mikroorganisme dan padatan tersuspensi dari air. HYROTECH UF menawarkan rangkaian dan desain lengkap modul filtrasi untuk diterapkan untuk segala jenis air.
Our Product
KEUNTUNGAN MENGGUNAKAN ULTRAFILTRASI (UF) MEMBRAN
Low energy tidak memerlukan daya listrik yang besar
Listrik hanya digunakan saat flushing dan mengalirkan air dengan pompa.
Mencegah virus dan bakteri
Ultrafiltrasi menghilangkan materi partikulat dari air dengan mendorong melalui membran, tidak hanya menghancurkan semua bakteri dan virus tetapi juga menghilangkan telurnya dari air
Menghilangkan kotoran/partikel dengan maksimal
Sistem Ultrafiltrasi bahkan dapat digunakan untuk menjernihkan air keruh yang kotor. Ini dapat menghilangkan semua partikel padat dan bakteri dari air kotor dengan mudah dibandingkan dengan sistem pemurnian lainnya. Membran ultrafiltrasi dapat memurnikan air paling kotor dalam waktu singkat
Proses Kualitas Air bersih yg sempurnaSelain sistem Ultrafiltrasi, sebagian besar proses penyaringan air menggunakan Kaporit untuk membunuh dan mengekstrak kuman dari air. Namun bakteri dan virus tidak bisa dihilangkan dengan cara lama. Sedangkan Sistem Ultrafiltrasi menghilangkan bakteri dan virus yang resisten terhadap klorin parasit gastroenteritis seperti kriptosporidiosis dan giardiasis.
Mudah dibersihkanDalam sistem UF, Hyrotech melengkapi dengan CIP (cleaning in place), air scouring, forward flush, backflush dan penggunaan chemical antiscalant, anti fouling sehingga kotoran mudah lepas
Anti bakteriPerlindungan terhadap mikroorganisme: Filter ultrafiltrasi mampu menyaring dan menghilangkan mikroorganisme berbahaya seperti bakteri dan virus yang dapat menyebabkan penyakit. Oleh karena itu, filter ini sering digunakan dalam sistem penyediaan air minum untuk memastikan air yang diminum aman dan bebas dari kontaminasi mikroorganisme.
Contact
- Komplek Ruko Mutiara Palem Blok D8 no.57 Jalan Kamal Raya, Outering Road Cengkareng Timur, Jakarta Barat 11730
-
021 5435 0636
021 5435 0637 - jsiwatertreatment@gmail.com
Brochures
View our 2020 Medical prospectus of
brochure for an easy to read guide on
all of the services offer.